Mudik Lebaran Itu Asyik Banget!

by - Mei 23, 2019

Tidak pernah terbayangkan kalau akhirnya aku bisa merasakan mudik. Meski hanya lintas kota, tapi setidaknya aku dapat turut merasakan sensasi mudik yang ternyata asy8k banget. Apalagi mudik saat lebaran, di mana akan banyak temu dengan saudara yang jarang jumpa atau bahkan bertemunya hanya setahun sekali yaitu pas momen lebaran.


Mudik lebaran ke Wonosobo biasanya kami lakukan H+2 lebaran atau setelah hari pertama selesai sungkeman keliling kampung. Rencana untuk mudik tahun ini akan sedikit berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena kami harus menyelesaikan beberapa urusan di sini pas hari kedua lebaran.

Kenapa, sih, mudik itu asyik banget?

Alasan yang paling kuat adalah aku bisa kembali bertemu dengan keluarga dari suami maupun keluarga besarnya. Jadi suami ini punya lima saudara dan dua diantaranya tinggal di luar Wonosobo. Saking banyaknya kegiatan, mereka pulang rumah saat libur sekolah. Makanya, mudik saat lebaran ini menjadi asyik karena bisa bekumpul dengan keluarga, berkumpul dengan santai, bahagia. Bonusnya nih, kadang piknik bareng, gitu. 

Jarak tempuh dari rumah di Banjarnegara menuju Wonosobo tidak sampai 20 km atau kurang lebih 20 menit. Cukup dekat atau sangat dekat? Hahaha. Tidak usah menghujat, yang jelas aku bisa merasakan bahagianya mudik lebaran. 🤣

Doakan mudik tahun ini bisa menikmati, ya. 🙊

You May Also Like

0 komentar

Haai...mohon dimaafkan kalau aku terlambat atau malah ngga balas komentar kalian, ya.